Resep Dan Cara Membuat Sayur Nangka Muda Khas Jawa Timur

0

Resep dan Cara Membuat Sayur Nangka Muda Khas Jawa Timur
Sayur Nangka Muda

Resep sayur nangka muda khas Jawa Timur dan cara membuatnya akan kami bagikan pada kesempatan ini melalui artikel ini. Sayur ini merupakan masakan tradisional masyarakat Indonesia dan sudah sangat terkenal di seluruh penjuru negeri Indonesia. Masakan ini merupakan masakan khas Jawa Timur yang terkenal dengan cita rasanya yang lezat dan nikmat sehingga sangat cocok untuk sajian menu hidangan dalam keluarga. 


Masyarakat yang ada di Jawa Timur umumnya lebih menyukai masakan yang berkuah santan dari pada yang kering oleh karena masyarakat sana begitu menyukai sayur nangka muda yang menggunakan santan, tidak hanya masyarakat jawa timur sayur ini juga digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia sehingga membuat masakan ini begitu terkenal di bumi nusantara kita.


Buah nangka muda atau kadang orang menyebutnya tewel tersedia banyak di pasar sayur, bahkan banyak juga orang mempunyai pohon nangka sendiri. Harga buah nangka muda juga sangat terjangkau sehingga bisa menjadi pilihan untuk dijadikan menu hidangan keluarga. 


Pada kesempatan ini Info Wisata akan berbagi resep sayur nangka muda khas Jawa Timur dan cara membuatnya sehingga bisa diikuti oleh Anda yang ingin belajar memasak sayur nangka muda. 


Bahan utama untuk membuat sayur nangka muda ini adalah buah nangka yang masih muda yang bisa ditambahkan kacang panjang dan labu siam. Untuk bumbu yang digunakan adalah bumbu dapur yang umum digunakan untuk memasak seperti bawang merah, bawang putih, cabai, lengkuas, ketumbar, jahe serta santan kelapa.


Bahan-Bahan Sayur Nangka Muda


Di bawah ini adalah bahan dasar yang digunakan dalam pembuatan sayur nangka muda khas Jawa Timur : 

  • 250 gram buah nangka muda yang sudah dipotong-potong dengan ukuran sedang.
  • 100 gram kacang panjang, di potong-potong kira 3 cm.
  • 150 gram labu siam, di potong ukuran kecil.
  • 1000 ml santan kelapa.
  • Minyak goreng secukupnya.


Bumbu Yang Perlu dihaluskan


Berikut ini adalah bumbu utama dalam memasak sayur nangka muda yang perlu dihaluskan.

  • 6 butir bawang merah.
  • 3 siung bawang putih.
  • 7 buah cabe rawit.
  • 3 buah cabe merah besar.
  • 2 cm lengkuas.
  • 1 cm kunyit.
  • 2 cm jahe.
  • 1 sendok teh ketumbar bubuk.


Bumbu Pelengkap Sayur Nangka Muda


Berikut ini adalah bumbu pelengkap yang digunakan dalam memasak sayur nangka muda

  • Garam secukupnya.
  • Gula pasir secukupnya.
  • Penyedap rasa secukupnya.
  • 3 lembar daun salam.
  • 3 lembar daun jeruk purut.
  • 1 batang serai.
  • 1 sendok teh asam jawa silakan dilarutkan dengan air sebanyak 3 sendok makan.


Proses Membuat Sayur Nangka Muda Khas Jawa Timur


Setelah bahan-bahan dan bumbu siap maka selanjutnya adalah memasak sayur nangka mudanya. Dalam memasak sayur nangka ini ada 3 tahap yang perlu diikuti yaitu mengolah buah nangka muda, menyiapkan bahan dan bumbu sayur nangka muda dan memasak sayur nangka muda.


Cara Mengolah Buah Nangka Muda


Sebelum dimasak buah nangka harus diolah terlebih dahulu, dan berikut ini adalah cara untuk mengolah buah nangka muda yang akan disayur.

  • Kupas buah nangka yang akan disayur kemudian dipotong-potong dengan ukuran sedang atau sesuai dengan kebutuhan, diusahakan jangan terlalu besar.
  • Cuci buah nangka dengan air sampai bersih.
  • Siapkan air dalam panci kemudian buah nangka yang sudah dipotong-potong sebelumnya direbus sampai empuk atau lunak.
  • Setelah empuk atau lunak diangkat kemudian tiriskan.


Cara Menyajikan Bahan serta Bumbu Sayur Nangka Muda


Dalam tahap ini kita akan menyiapkan bahan-bahan dan menyiapkan bumbu yang digunakan untuk memasak sayur nangka muda. Silakan ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menyiapkan bahan dan bumbu sayur nangka muda

  • Ambil labu siam kemudian buang getahnya dengan cara memotong labu siam menjadi dua bagian kemudian gosok-gosok bagian labu siam yang dipotong tadi hingga keluar getahnya. Selanjutnya kupas labu siam dan dipotong-potong kira-kira bentuknya seperti korek api. langkah selanjutnya beri satu sendok garam dan remas-remas lalu cuci dengan air sampai bersih kemudian tiriskan.
  • Untuk kacang panjang dipotong-potong kira-kira ukurannya 3 cm, jangan terlalu panjang.
  • Untuk serai ambil bagian bawah yang berwarna putih kemudian memarkan kemudian sisihkan sementara.
  • Untuk bumbu yang perlu dihaluskan silakan dihaluskan dengan diulek.


Cara Memasak Sayur Nangka Muda 


Setelah bahan dan bumbu siap maka selanjutnya bisa dilanjutkan dengan mulai memasak sayur nangka mudanya. Berikut adalah cara untuk memasak sayur nangka muda khas jawa timur.

  • Pertama-tama silakan panaskan minyak goreng kemudian masukan bumbu yang telah dihaluskan, serai yang telah dimemarkan, daun salam, daun jeruk kemudian tumis semua sampai mengeluarkan bau harum.
  • Selanjutnya masukan buah labu siam dan kacang panjang kemudian aduk-aduk sampai rata dan terlihat layu.
  • Selanjutnya masukan santan kelapa dan aduk-aduk tunggu sampai mendidih.
  • Setelah santan mendidih masukan buah nangka yang telah direbus.
  • Tambahkan air asam, garam, gula, dan penyedap rasa kemudian aduk-aduk hingga merata dan tunggu sampai matang.
  • Setelah matang kemudian angkat dan sayur nangka muda khas jawa timur siap disajikan. 


Sayur nangka muda muda ini terasa nikmat ketika disantap dengan nasi hangat atau lontong. Agar lebih nikmat sediakan juga sambal terasi atau sambal bawang untuk melengkapi hidangan. Untuk lauk tambahan yang cocok dengan sayur nangka muda ini adalah tahu dan tempe goreng maka dengan demikian hidangan lebih lengkap untuk disajikan dalam keluarga.

Sampai di sini kita telah selesai membuat sayur nangka muda khas Jawa Timur yang enak dan lezat, kami berharap artikel yang kami bagikan ini dapat memandu Anda dalam membuat sayur nangka muda. 

Untuk Anda yang ingin lagi menemukan masakan yang berkuah santan Wahana Wisata juga punya resep sayur tahu kuah kuning yang dapat Anda simak pada blog ini sekaligus dipraktikkan di dapur Anda masing - masing. Terima Kasih.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)