Tips Memasak Opor Ayam dan Cara Menghangatkannya

0

Indonesia adalah negara dengan beragam kekayaan makanan khas di tiap daerahnya. Setiap daerah di Indonesia pasti punya masakan andalan yang memang menjadi turun-temurun seperti halnya budaya. Bahkan makanan tersebut disajikan pada saat-saat tertentu. Salah satu kuliner khas Indonesia adalah opor ayam.

Tips Memasak Opor Ayam dan Cara Menghangatkannya
Tips Memasak Opor Ayam dan Cara Menghangatkannya

Opor ayam hampir selalu ada dalam menu-menu rumahan di Indonesia dan sering pula disajikan sebagai menu pada saat hari raya. Sebagai contoh yang paling sering adalah pada saat Hari Raya Idul Fitri. Biasanya menu opor ayam dipadukan dengan lontong atau pun ketupat.

Opor ayam sendiri ada yang mengatakan berasal dari budaya Jawa, yakni berasal dari daerah Jawa Tengah atau Jawa Timur di bagian baratnya. Tetapi tetap opor ayam sudah meng-Indonesia karena secara umum sudah hadir di seluruh Indonesia.

Tips Memasak Opor Ayam

Tertarik untuk membuat opor ayam sendiri di rumah? Untuk memasak opor ayam sebenarnya tidak sulit karena menggunakan bahan dasar ayam yang telah direbus dan ditambahkan dengan bumbu lainnya. Bumbunya sendiri memakai bahan baru rempah-rempah ditambah santan. Maka dari itu, makanan ini berkuah kental.

Untuk melengkapi opor ayam ini tentu tidak lengkap pula jika tidak disandingkan dengan sambal goreng hari.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk memasak opor ayam adalah sebagai berikut:

  • Ayam sesuai dengan kebutuhan atau selera.
  • 1 butir kelapa untuk dibuat jadi santan sebanyak 750 cc.
  • 2 sendok teh gula jawa yang membuat masakan opor ayam ini lebih sedap.
  • 1 batang serai yang kemudian dimemarkan
  • 3 lembar daun jeruk purut
  •  Minyak goreng secukupnya

Bumbu-bumbu yang mesti dihaluskan adalah:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 1 sendok teh merica bulat
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 potong lengkuas dengan potongan sekitar 1 sentimeter
  • 2 sendok teh garam
  • 2 sendok makan minyak goreng yang dijadikan pelengkap

Semua bumbu yang telah disiapkan tersebut dihaluskan, terkecuali dua sendok minyak makan tersebut. Jika Anda ingin mendapatkan warna kuning maka tambahkan kunir ke dalam bumbu sekitar ukuran 2 cm dengan terlebih dahulu dikupas kulitnya.

Tahap selanjutnya adalah memasak opor ayam. Pertamanya Anda bisa memanaskan empat sendok minyak goreng tersebut tunggu hingga panas. Goreng potongan ayam hingga setengah matang. Jika sudah mulai lunak, angkat lalu disisihkan sementara.

Kemudian panaskan 2 sendok makan minyak makan yang baru dan pastikan apinya sedang. Gunakan wajan yang agak besar. Setelah minyak panas, tumis bumbu yang telah dihaluskan tersebut hingga tercium bau harum. Setelah itu masukkan santan, serai, gula jawa, dan daun jeruk purut.

Tunggu hingga campuran tersebut mendidih. Barulah setelah mendidih masukkan ayam telah digoreng tadi. Nah, tunggulah hingga daging tersebut terasa empuk dan santannya telah mengental. Jika sudah mendidih berarti opor ayam siap untuk segera dihidangkan. Dengan ukuran seperti yang disebutkan maka Anda bisa menghidangkan empat porsi opor ayam.

Cara Menghangatkan Opor Ayam

Untuk menjaga opor ayam agar tidak basi maka bisa dilakukan 2 cara. Memang masakan bersantan akan cenderung cepat basi. Anda bisa mencoba salah satunya:

Disimpan dalam lemari pendingin karena dengan suhu tersebut santan menjadi tidak cepat bereaksi sehingga basi.

Menghangatkan opor ayam tentu harus dengan cara yang tepat. Anda tidak boleh mengaduk-ngaduk atau menambahkan apapun ke dalam opor ayam yang sedang dihangatkan di wajan di atas kompor. Ini dikarenakan pemanasan berguna untuk mengikat santan satu sama lain.

Selamat mencoba dan menikmati!

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)