Tempat Wisata Mematikan di Dunia yang Populer
Tempat wisata yang mematikan berikut ini sangatlah berbahaya bagi para pengunjungnya. Akan tetapi tempat wisata ini selalu menjadi tujuan favorit bagi wisatawan.
Tempat Wisata Mematikan di Dunia – Bagaimana jika Anda pergi ke tempat-tempat wisata yang paling mematikan di dunia, misalnya mendaki tebing yang curam atau berselancar pada pantai dengan ombak yang tinggi. Apa kira-kira yang akan Anda rasakan? Tempat wisata ini sangatlah berbahaya sebagai tempat tujuan liburan, akan tetapi tidak menyurutkan bagi para traveler untuk mendatanginya.
Dengan mengunjungi tempat-tempat wisata berikut ini kemungkinan besar Anda akan mengalami cidera yang serius dan bisa juga lebih parah untuk traveler yang nekad. Akan tetapi, tempat wisata ini malahan tidak pernah kesepian pengunjung. Untuk mereka yang memiliki nyali besar serta ingin mendapatkan petualangan yang lebih menantang merupakan orang-orang yang sering kali mengunjungi lokasi ini.
Ini dia tempat wisata mematikan di Dunia yang paling populer
1. Half Dome – Taman Nasional Yosemite di California
Half Dome – Taman Nasional Yosemite di California |
Half Dome merupakan kubah granit yang berada di Taman Nasional Yosemite, California. Para wisatawan akan di tantang adrenalinnya dengan mendaki puncak kubah setinggi lebih kuran 1.500 meter di atas lembah Yosemite yang curam. Half Dome sendiri merupakan tempat para trekker yang melegenda.
Untuk sampai di puncak Half Dome membutuhkan waktu selama satu hari serta 120 meter yang terakhir adalah trek pendakian paling sulit. Para penantang akan dihadapkan oleh dinding granit vertikal yang dimana mereka dharuskan untuk mendaki kabel logam tersebut sebagai alat bantu.
Tempat wisata mematikan ini termasuk tempat wisata paling horor di dunia. Menurut data yang dihimpun ada sekitar 60 orang meninggal dunia selama pendakian. Rata-rata para korban terjatuh ke dalam jurang serta untuk sebagian korban lainnya di akibatkan oleh tersambar petir di saat untuk mencoba melakukan pendakian puncak Half Dome.
2. Tur Gunung Api Hawaii
Tur Gunung Api Hawaii |
Kunjungan yang paling diminati oleh para jiwa petualang yang tinggi adalah dengan mendatangi gunung berapi aktif. Walaupun tempat wisata ini masih di bilang tidak aman, akan tetapi banyak juga traveler yang mengunjungi tempat-tempat wisata yang menantang seperti ini. Diantara tempat wisata mematikan yang paling populer tersebut ialah Taman Nasional Gunung Api Hawaii.
Di Taman Nasional ini terdapat gunung berapi yang paling aktif di dunia, dan di kawasan ini terdapat tur bersepeda dengan melintasi trek di kawasan gunung berapi Kilaluea. Dikabarkan tidak sedikit para turis yang telah menjadi korban, sepanjang tahun 1992-2002 terhitung ada 40 wisatawan yang meninggal serta 5 lainnya luka serius selama melakukan tur.
Lokasi ini sempat ditutup untuk traveler pada tahun 2007, akan tetapi tempat wisata ini sudah dibuka kembali serta siap menyambut kembali kedatangan para pelancong yang bernyali tinggi.
3. Skellig Michael di Irlandia
Tempat wisata mematikan yang ketiga, yaitu Skellig Michael di Irlandia. Skellig Michael merupakan sebuah pulau yang membentang di Samudera Atlantik, barat Irlandia. Tempat ini tercatat dalam Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1996 karena di puncak pulau ini terdapat biara kuno yang mempesona.
Bagi wisatawan yang ingin menuju ke biara kuno ini diharuskan untuk melintasi tangga yang terletak di sisi curam pulau yang berbatu licin, kasar dan tidak stabil. Para turis wajib melewati sekitar 600 tangga batu yang sudah berusia lebih kurang 1.000 tahun.
Pada tahun 2009 dikabarkan ada korban dua turis yang tewas. Akan tetapi hingga saat ini tidak ada alat untuk keselamatan yang terpasang sepanjang lintasan tangga yang curam ini.
4. Sungai Colorado di California
Sungai Colorado di California |
Sungai Colorado merupakan daftar tempat wisata mematikan di Dunia berikutnya. Sungai ini adalah salah satu tempat paling terkenal di Amerika Serikat akan tetapi dalam beberapa belakangan ini populeritasnya terganggu karena banyaknya kasus kecelakaan, cedera serta kematian para wisatawan.
Tahun 2014 merupakan salah satu tahun paling mengerikan, yang dimana tercatat adanya 15 kasus kematian di tujuh bulan pertama. Pihak pengelola Taman Colorado serta Departemen Wildlife telah mengklaim karena adanya salju yang mencair di hulu sungai sehingga menyebabkan kecelakaan naas tersebut.
Dan selain itu ditemukan juga para wisatawan yang menjadi korban adalah yang mengkonsumsi alkohol paling banyak.
5. Pantai Acapulco di Meksiko
Semoga keindahan pantai ini tidak membuat Anda terlena karena kepalsuan rasa amannya. Karena Acapulco, Meksiko ini adalah kawasan dengan kasus pembunuhan paling tinggi di dunia. Tercatat sekitar 142 kasus pembunuhan per 100.000 penduduk.
Kejahatan-kejahatan seperti ini paling banyak terjadi di dekat apartemen mewah serta pertokoan yang berada di kawasan garis pantai Acapulco. Maka dari itu, pantai ini termasuk salah satu dari beberapa tempat wisata mematikan paling popular di dunia.
6. Death Road di Bolivia
Death Road dengan nama asli nya North Yungas Road dicap sebagai jalan yang paling berbahaya di dunia. Jalan ini adalah jalan sepanjang 69 kilometer dari La Paz menuju Coroico, Bolivia.
Death Road di Bolivia |
Jalan ini dianggap selalu memakan korban sebanyak 300 jiwa per tahun. Bagi para biker yang pemberani, jalan ini adalah trek yang paling menantang untuk di lalui. Terhitung setiap tahun sekitar 25.000 biker yang telah menjajal trek ini serta tak jarang diantara mereka yang menjadi korban dari keganasan lintasan Death Road.
7. Mont Blanc di Perancis dan Italia
Mont Blanc terkenal sebagai gunung paling tinggi di Uni Eropa dan ditasbihkan sebagai gunung paling mematikan untuk didaki sekaligus tempat wisata yang mematikan. Walaupun demikian, masih banyak para petualang yang datang dalam rangka menakhlukkan puncak gunung Mont Blanc.
Korban dari ketinggian yang menjulang sekitar 4810 meter ini di akibatkan oleh kondisi cuacanya yang begitu cepat berubah dan reruntuhan batu serta longsoran salju yang menyebabkan terjadinya kecelakaan. Pada Juli 2012 dikabarkan telah ada sembilan pendaki yang meninggal karena longsoran salju.
8. Gunung Huashan di Cina
Gunung Huashan di Cina ini memiliki jalur berjalan yang terbuat dari papan kayu dan terletak di bibir tebing yang begitu curam dengan panjang sekitar 2.154 meter. Lintasan ini termasuk lintasan paling berbahaya di dunia. Para wisatawan yang hendak merasakan adrenalin yang menantang akan diajak menyusuri tebing dengan rute pendakian vertikal serta jalur papan kayu yang alat gantungnya dari rantai.
Bagi wisatawan yang berani melakukan pendakian yang menantang ini, ketika sampai di Biara Tao akan di hadiahi dengan secangkir teh. Walaupun tidak ada catatan resmi tentang berapa banyaknya korban jiwa, akan tetapi diprediksi ada kurang lebih 100 orang meninggal di setiap tahunnya yang melintasi jalur ini.
9. Teahupoo di Tahiti
Teahupoo merupakan sebuah desa yang terletak di pantai barat daya Pulau Tahiti. Lokasi ini terkenal dengan gelombang yang paling mematikan di dunia. Tercatat telah ada lima kematian yang terjadi di pantai ini sejak tahun 2000. Untuk nama Teahupoo sendiri yang berarti “Memutuskan Kepala” atau yang lebih di kenal “Tempat Tengkorak”.
Teahupoo di Tahiti |
Di pantai ini juga sebagai tempat kompetisi surfing tahunan di Tahiti, yang di mana Billabong Pro sebagai bagian dari World Championship Tour (WCT) dari Association of Surfing Professionals World Tour.
Nah, mungkin peselancar yang bernyali tinggi saja yang berani untuk menunggangi gelombang yang mematikan ini.
10. New Smyrna Beach di Florida
Tempat wisata mematikan di Dunia yang kesepuluh yaitu, New Smyrna Beach, Florida. Berenang di bawah air pantai New Smyrna, Florida yang indah memang mengasyikkan namun predator ganas akan selalu siap mengintai para wisatawan yang nekad untuk berenang. Di pantai ini terhitung memiliki kasus serangandari ikan hiu paling banyak di Dunia.
Sejak dari tahun 2004 sampai 2013 hampir 300 kasus dari serangan hiu per tahunnya yang terjadi di pantai ini. Meskipun kebanyakan kasus yang terjadi tidak fatal, akan tetapi hiu banteng muda dikenal dengan predator yang sangat agresif serta suatu saat bisa menggigit para turis yang sedang asyik berenang di tengah pantai ini.
Memang tempat wisata tidak hanya keindahan serta keelokan tempatnya yang ingin dinikmati, akan tetapi rasa aman dan nyaman perlu juga untuk di pertimbangkan. Seperti yang telah di ulas dari daftar 10 tempat wisata mematikan di Dunia yang paling popular ini, meskipun sangat berbahaya tapi masih saja para wisatawan untuk mengunjunginya dan hanya yang bernyali tinggi yang berani untuk mengunjunginya. Bagaimana dengan Anda, beranikah untuk mengunjungi sebagai tempat liburan Anda berikutnya. Hhmm..?!