Resep daging sapi lada hitam empuk dengan cita rasa sedap dan nikmat yang siap menjadi sajian spesial untuk keluarga tercinta akan wahana wisata bagikan pada kesempatan ini. Olahan daging sapi memang sangat beragam dan bervariasi karena daging sapi adalah bahan makanan yang memiliki rasa enak dan juga memiliki kandungan gizi yang tinggi. Sajian spesial dari daging sapi adalah daging sapi lada hitam yang memiliki rasa sangat enak dan lezat saya yakin Anda juga sangat menyukai masakan ini. Pada beberapa restoran daging sapi lada hitam menjadi menu spesial dan menu unggulan karena memang masakan ini rasanya sangat enak dan banyak diburu oleh para pecinta kuliner. Daging sapi lada hitam ini juga bisa menjadi hidangan spesial keluarga sehingga makan bersama keluarga menjadi lebih spesial.
Daging sapi lada hitam bahan dasarnya adalah daging sapi segar yang kaya akan kandungan gizi dan protein yang dibutuhkan oleh tubuh. Masakan ini termasuk makanan sehat dan bergizi jadi bisa menjadi pilihan Anda yang ingin menyajikan hidangan sehat untuk keluarga. Daging sapi yang biasanya dibuat rendang daging sapi, tongseng sapi, soto daging dan hidangan lainnya yang berbahan dasar daging sapi terkenal akan kelezatannya termasuk daging sapi lada hitam. Untuk bisa menyajikan hidangan daging sapi lada hitam untuk keluarga tercinta Anda tidak perlu lagi merasa bingung karena kami melalui artikel ini akan membagikan bagaimana cara membuat daging sapi lada hitam dan resep yang digunakan untuk membuat daging sapi lada hitam sehingga bisa dipergunakan untuk panduan memasak daging sapi lada hitam sendiri.
Daging Sapi Lada Hitam |
Hidangan daging sapi lada hitam biasanya hanya tersedia di restoran-restoran saja, jarang ditemukan warung makan kecil yang menyediakan hidangan ini. Hal ini dikarenakan hidangan ini merupakan hidangan spesial dan terkadang hidangan ini menjadi menu unggulan di beberapa restoran. Dengan mengetahui resep dan membuat daging sapi lada hitam maka Anda bisa membuatnya sendiri di rumah dan menyajikan kepada keluarga tercinta. Hidangan daging lada hitam ini sangat cocok dengan lidah orang Indonesia karena memadukan rasa manis, asin, pedas dan gurih sehingga hidangan ini begitu pas untuk lidah orang Indonesia. Tekstur daging yang empuk juga menjadi alasan kenapa hidangan ini menjadi begitu spesial untuk disantap.
Menceritakan betapa nikmatnya hidangan daging sapi lada hitam membuat perut terasa lapar dan lidah ingin segera mencicipinya. Nah, pada kesempatan ini akan kami bagikan resep daging sapi lada hitam yang empuk dengan rasa sedap dan lezat, sehingga untuk menyantap hidangan ini tidak perlu jauh-jauh masuk restoran. Proses memasak daging sapi lada hitam ini sebenarnya mudah dan praktis karena masakan ini tidak berkuah dan bahan yang digunakan juga simpel. Karena tidak berkuah jadi perlu perhatian khusus saat memasak agar daging sapi yang dimasak bisa empuk dan rasanya enak. Sebelum mulai untuk memasak daging sapi lada hitam hal yang harus dilakukan adalah mempersiapkan bahan dan bumbu yang digunakan untuk memasak daging sapi lada hitam. Berikut ini adalah daftar bahan dan bumbu yang digunakan.
Bahan-Bahan Yang diperlukan
- 300 gram daging sapi, di potong kecil dan di iris tipis.
- 1 buah paprika hijau, dipotong memanjang.
- 1 buah paprika merah, dipotong memanjang.
- 3 siung bawang putih, silakan cincang halus.
- 1 buah bawang bombai, belah menjadi 4 bagian kemudian cincang kasar.
- 1 sendok makan lada hitam tumbuk kasar.
- 1 sendok kecap manis.
- 1 sendok makan saus tiram.
- 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis.
- Garam secukupnya.
- Gula pasir secukupnya.
- Air bersih secukupnya.
Bumbu Rendam
- 1 sendok makan minyak wijen.
- 1 sendok makan saus tiram.
- 1 sendok makan kecap manis.
- 1 sendok teh kecap asin.
- 100 ml air bersih.
- Minyak goreng secukupnya.
Cara Membuat Daging Sapi Lada Hitam
- Langkah pertama dalam membuat daging sapi lada hitam adalah memotong daging kecil dan tipis memanjang lalu cuci bersih dan rendam menggunakan bumbu rendam yang kami sebutkan di atas lamanya kira-kira 30 menit.
- Selanjutnya tumis bawang putih dan bawang bombai sampai mengeluarkan aroma harum.
- Setelah tumis harum masukan daging yang telah direndam dengan bumbu lalu tambahkan air secukupnya, kecap manis dan saus tiram kemudian aduk rata, selanjutnya kecil api dan diamkan beberapa saat lalu masukan paprika yang sudah di potong-potong.
- Selanjutnya masukan lada hitam, garam secukupnya, gula secukupnya kemudian aduk rata dan masak terus sampai air menyusut dan daging empuk menggunakan api sedang. Sekiranya daging belum empuk silahkan tambahkan air secukupnya dan masak lagi hingga daging empuk.
- Setelah daging empuk silahkan coba rasanya kalau ada yang kurang silahkan tambahkan bumbu yang kurang, jika rasa sudah oke matikan api dan angkat.
- Daging sapi lada hitam siap disajikan.
Nah begitulah langkah-langkah untuk membuat daging sapi lada hitam sendiri dan perlu diperhatikan untuk membuat daging benar-benar empuk gunakan api yang sedang saja jangan terlalu besar. Jika dalam memasak daging belum empuk maka tambah air secukupnya dan masak lagi sampai daging benar-benar empuk. Daging yang digunakan juga harus daging yang berkualitas karena proses memasak daging sapi lada hitam tidak menggunakan kuah sehingga apabila daging yang digunakan daging yang keras maka hidangan daging sapi lada hitam tidak empuk. Gunakan daging sapi bagian dalam yang memiliki kualitas terbaik.
Dengan bisa membuat hidangan daging sapi lada hitam yang empuk dan lezat maka Anda bisa memberikan hidangan spesial untuk keluarga tercinta. Daging sapi lada hitam akan menjadi suasana makan dalam keluarga menjadi lebih spesial dan keluarga terasa bahagia. Jadi untuk membuat keluarga bahagia tidak harus masuk restoran mahal dan memesan daging sapi lada hitam tapi cukup membuatnya sendiri dan menyantapnya bersama keluarga tercinta di rumah.
Sampai di sini kita telah selesai membuat daging sapi lada hitam empuk yang bisa menjadi sajian spesial untuk keluarga tercinta. Kami berharap resep yang kami bagikan melalui artikel ini dapat membantu Anda dalam belajar memasak daging sapi lada hitam.